Senin, 29 April 2013

MAHASISWA TEKNOKRAT WAKILI SUMATRA PADA KONTES ROBOT NASIONAL 2013

Prestasi mahasiswa Perguruan Tinggi Teknokrat Lampung kembali mengharumakan Lampung dikancah nasional. Tim Krakatau Next 5 Perguruan Tinggi Teknokrat meraih juara I untuk katagori Kontes Robot Seni Indonesia (KRSI) pada kontes Robot Nasional Regional I Sumatera 2013 di GOR Saburai, 18—20 April lalu.

Dengan prestasi yang didapat ini, Krakatau Next 5 akan mewakili wilayah Sumatera untuk mengikuti lomba kontes robot Indonesia tingkat nasional. 

Prestasi ini sangat membanggakan karena membawa nama baik Lampung di kancah nasional. Agus Nurhuda, selaku dosen pembimbing Tim Krakatau Next 5 kepada info prssni Lampung siang tadi (23/04) di Bandar Lampung mengatakan, dengan prestasi yang dicapai ini membuktikan bahwa pendidikan di Lampung, khususnya pendikian teknologi robotika sudah mumpuni. 

Agus berharap tim dari Teknokrat bisa kembali mengharumkan Lampung dalam kontes robot nasional di Semarang Juni 2013 nanti. 

Seperti diketahui pendengar, kontes Robot Nasional Regional I Sumatera 2013 yang melombakan empat katagori yakni Kontes Robot Indonesia (KRI), Kontes Robot Pemadam Api Indonesia (KRPAI), Kontes Robot Sepak Bola Indonesia (KRSBI), dan Kontes Robot Seni Indonesia (KRSI). Kegiatan ini diselenggarakan Dirjen Dikti Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan bekerja sama dengan Teknokrat sebagai tuan rumah.***(Robert) 

Kelurahan Gedong Meneng, Kedaton Bandar Lampung Rawan Aksi Kejahatan

Maraknya aksi kejahatan, seperti pembegalan dan pencurian di Kadaton Bandar Lampung, khususnya di Kelurahan Gedong Meneng Bandar Lampung, meresahkan masyarakat. Ini membutuhkan peran aktif  aparat kepolisian sektor kedaton untuk menumpas  penjahat yang sering beraksi di sini, agar tercipta keamanan dan kenyamanan.

Ketika dikonfirmasi berkaitan maraknya aksi kejahatan di wilayah Kedaton, Kapolsek Kedaton Bandar Lampung AKP Agustiandaru S.IK,SH mengklaim pihaknya telah meningkatkan upaya prefektif melalui patroli rutin pada wilayah-wilayah yang dianggap rawan, khusnya di Gedong Meneng Bandar Lampung.

Menurutnya, Kelurahan Gedong Meneng menjadi perhatian khusus pihaknya. Patroli yang digalakkan ini dimaksudkan untuk meminimalkan tingkat kejahatan yang cenderung meningkat di Kedaton.

Kepada Info Prssni Lampung siang tadi (23/04), Kapolsek Kedaton mengaku telah bekerjasama dengan warga setempat untuk meningkatkan
 Keamanan dan Ketertiban Masyarakat  (KAMTIBMAS) dengan mengalakan kembali ronda oleh warga. Hal ini dilakukan untuk menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman. 

Kapolsek Kedaton menghimbau pada warga untuk selalu siaga memperhatikan situasi di sekitar ketika hendal keluar rumah. Sebisa mungkin lanjut dia, untuk tidak keluar rumah sendirian. Hal ini untuk mengantisipasi aksi kejatan yang mungkin terjadi.

Seperti diketahui pendengar, aksi kejatan akhir-akhir ini meningkat di Kedaton, khususnya di kelurahan Gedong Meneng Bandar Lampung. Tak tangung-tanggung, para penjahat mempersenjatai diri dengan senjata api untuk memudahkan aksinya. Banyaknya tempat kos-kosan di kelurahan ini, menjadi lahan subur untuk bagi para pelaku tindak kejahatan seperti pencurian dan pembegalan sepeda motor, dll.***(
Robert)

Warga Bandar Lampung Sulit Dapatkan BBM bersubsidi

Masyarakat Kota Bandar Lampung beberapa pekan ini sulit mendapatkan bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi jenis premium dan solar. Terlihat tulisan “Premium Habis” atau “Solar Habis” di beberapa stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) di kota ini. 

Beberapa SPBU yang stok premiumnya habis berdasarkan pantaun info prssni Lampung pagi tadi (22/04) adalah adalah SPBU yang bertebaran di sepanjang ruas jalan Zaenal Abidin Pagar Alam Bandar Lampung. Kelangkaan bahan bakar minyak jenis premium maupun solar di sejumlah SPBU ini mengakibatkan antrean panjang kendaraan.

Berdasarkan penuturan Nurdin petugas SPBU di Labuhan Ratu, Kedaton Bandar Lampung, saat diwawancara info prssni lampung di kantornya siang tadi (22/04), pasokan BBM baik jenis premium maupun solar dari Pertamina belum terkirim. Ia juga mengakui kondisi seperti itu telah terjadi sejak beberapa pekan terakhir.

Sebagai informasi, Asisten II Bidang Ekubang Provinsi Lampung, Arinal Junaidi, beberapa waktu lalu mengatakan, kebutuhan bahan bakar minyak jenis premium di Provinsi Lampung tahun 2013 sebanyak 878.434,9 kilo liter (kl).

Ia merincikan kebutuhan untuk sektor transportasi untuk kendaraan bermotor dalam Provinsi Lampung sebesar 867.943,6 kl. Sedang untuk transportasi kendaraan yang melintas di daerah ini sebesar 9.850,5 kl dan sektor perlatan pertanian sebesar 640,8 kl.

Jumlah kebutuhan untuk solar untuk sektor transportasi, kapal nelayan dan peralatan pertanian sebesar 616.027,7 kl. Rinciannya menurutnya, sektor transportasi untuk kendaraan bermotor dalam provinsi sebesar 566.644 kl, sektor transportasi untuk kendaraan yang melintas di Provinsi Lampung sebesar 25.082,5 kl.***( robert)

Senin, 22 April 2013

Hari Pers Nasional dan Dirgahayu ke-67 Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Tingkat Provinsi Lampung

Sebagaimana kita ketahui bersama, dunia pers saat ini berkembang sangat cepat seiring dengan kemajuan teknologi dan informasi yang disertai dengan peraturan perundang-undangan yang memberi ruang bagi masyarakat untuk mengembangkan kemerdekaan pers dan menjamin hak memperoleh informasi yang diperlukan. Masyarakat dapat mengakses berita, bukan hanya di media cetak, akan tetapi juga secara online, tanpa dibatasi ruang dan waktu.

Sebagai alat demokrasi, intelektualitas dan pembangunan peradaban, pers juga harus tetap memberikan informasi dan komunikasi publik dalam menyalurkan aspirasi masyarakat serta melakukan berbagai kegiatan yang berhubungan dengan pendidikan. Pers harus tetap berani menjalankan fungsi sosial kontrol, termasuk terhadap Pemerintah, apapun konsekuensinya harus tetap melakukan cek and ricek. Apabila suatu Instansi terdapat “masalah” hendaknya pers juga harus melihat secara arief dan bijaksana, dengan menggunakan azas praduga tak bersalah.

Oleh karena itu Gubernur Lampung Sjachroedin Zp mengharapkan kepada insan pers di daerah Lampung, agar mampu menjalankan perannya secara optimal yang berfungsi sebagai Agen of Change, Agen of Reeforcement, Social Control dan Multi Plier Effact yang pada gilirannya mampu menjaga, memelihara stabilitas politik keamanan serta meningkatkan pertumbuhan ekonomi yang sehat untuk mewujudkan kesejahteraan bagi seluruh masyarakat Lampung khususnya. Hal itu disampaikan Gubernur Lampung dalam sambutannya pada acara resepsi Hari Pers Nasional dan Dirgahayu ke-67 Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Tingkat Provinsi Lampung siang tadi (08/04) di Nuwo Balak Pemda Lampung Tengah. Sambutan itu dibacakan oleh Sekda Provinsi Lampung Berliang Tihang.

Gubernur sangat berharap, Insan Pers dapat meningkatkan semangat dan motivasi untuk terus berkarya dalam memberikan kontribusi dalam pembangunan di Provinsi Lampung, melalui pemberitaan yang membangun demi kemajuan di Lampung.***(Robert) 

Oedin: "Jangan Mudah Terprovokasi!"

Gubernur Lampung Sjachroedin ZP merasa prihatin akan pemahaman ajaran agama yang dilaksanakan sekelompok orang. Sekelompok orang tersebut menafsirakan ajaran agama yang memunculkan panatisme sempit yang tidak sesuai etika dan moral. Hal ini menurut Gubernur Lampung, dapat menggangu stabilitas kemaanan dan sosial kemasyarakatan di Lampung. Demikian hal itu dikatakan Gubernur Lampung dalam sambautan yang dibacakan Asisten IV Bidang Umum Sekprov Lampung, Adeham pada acara Dialog Kebangsaan Membedah Pemikiran Gusdur di Bandar Lampung beberapa waktu lalu.

Untuk menghindari hal-hal yang dapat memicu konflik bernuansa SARA lanjut Oedin, begitu Gubernur akrab disapa, diperlukan peran serta tokoh agama dalam dalam membina umatnya masing-masing.

Gubernur berpesan pada seluruh masyarakat Lampung khususnya, ditengah kemajuan teknolgi komunikasi yang semakin pesat, agar tidak mudah terprovokasi oleh pihak-pihak tidak bertanggung jawab yang ingin memecah persatuan dan kesatuan bangsa.

Sekedar informasi pendengar, Gubernur Lampung Sjachroedin ZP membuka Dialog Kebangsaan Memebedah Pemikiran Gusdur Minggu 10 Maret 2013 lalu. Kegiatan ini diadalakan oleh Fatayat NU Lampung.***(robert)

Lampung Fair 2013

Lampung Fair 2013 akan segera dihelat kembali. Program rutin tahunan provinsi Lampung merupakan pemeran bersekala nasional yang bertujuan untuk meningkatkan investasi, promo produk unggulan daerah, pariwisata, industri dan sektor pertanian agrobisnis. Kegiatan ini diharapkan dapat dijadikan sebagai pengerak meningkatkan pertumbuhan ekonomi secara nasional, mengingat letak geografis Provins Lampung sebagai pintu gerbang Sumatra.

Pendengar, pagi tadi (15/04) di Balai Keratun Komplek Perkantoran Pemprov Lampung berlansung sosialisasi Lampung Fair yang diikuti seluruh SKPD dan instansi terkait seluruh Kabupaten dan Kota di Provinsi Lampung.

Tema yang diangkat tahun ini adalah Lampung go green culture. Ketika dikonfirmasi info prssni Lampung mengenai tema ini, Asisten Bidang Umum Drs. Adeham, M.Pd, menjelaskan tema tersebut sejalan dengan tema pembangunan Provinsi Lampung yang ramah lingkungan dan pembangunan yang berbudaya hijau mengingat mayoritas penduduk Provinsi Lampung berpenghasilan dari sektor pertanian.

Dikatakannya, tahun ini waktu penyelenggaraan Lampung Fair berlangsung lebih lama, biasanya hanya dua minggu, sekarang menjadi dua puluh hari.

Terkait parkir liar yang berjamur pada setiap penyelenggaraan Lampung Fair dari tahun ke tahun oleh para preman, Adeham membeberkan akan bekerja sama dengan lurah setempat untuk meminimalisir parkir liar yang dapat menggangu kenyamanan pengunjung nantinya.

Menutup wawancaranya dengan info prssni Lampung, Asisten Bidang Umum Gubernur ini berharap agar penyelenggaraan Lampung Fair tahun ini lebih baik dari penyelenggaraan tahun lalu.

Untuk diketahui, Lampung Fair 2013 akan dilaksankan pada tanggal 07 sampai dengan 27 Juni 2013 di PKOR Way Halim, Bandar Lampung. Sebagai pihak penyelenggara, pemerintah provinsi Lampung menggandengan PT. Abadi Bintang Lima sebagai pemengan tender. Perusahaan ini adalah perusahaan spesialis penyelengara pameran yang telah sukses menyenyelenggarakan pameran lokal, regional, nasional dan internasional.***(robert)

Rabu, 17 April 2013

Lampung musim kemarau pada bulan April hingga Juni 2013

Lampung akan memasuki musim kemarau pada pertengahan April hingga awal Juni 2013. Hal tersebut diungkapkan Guruh, Kepala Klimatologi Lampung melalui Sri Widiastuti prakirawan cuaca BMKG Lampung ketika dihubungi Info Prssni Lampung melalui sambungan telefon pagi tadi (01/04) di Bandar Lampung.

Menurutnya beberapa wilayah di Indonesia, termasuk Lampung akan memasuki musim kemarau lebih cepat dari biasanya. Sebagian besar wilayah Indonesia akan mulai mengalami musim kemarau pada bulan April hingga Juni 2013.

Terkait dengan pentingnya prakiraan permulaan musim dengan pertanian, Sri Widiastuti mengatakan, daerah-daerah ini harus lebih berhati-hati dalam menentukan kalender tanamnya.

Saat ditanya mengenai beberapa daerah mengalami kemajuan musim kemarau pertama kali dalam 30 tahun terakhir (1981-2010), Sri menyatakan masih perlu dilakukan kajian lebih mendalam mengenai hal tersebut. Demikian saya Robert, mengabarkan untuk info prssni Lampung.***(Robert)

Djoko Suyanto :” Melalui freedom of press dengan penuh tanggung jawab”

Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum Dan Keamanan Djoko Suyanto berharap besar pada rekan-rekan pekerja media, agar dapat menggunakan kepercayaan yang diberikan kepada publik melalui freedom of press itu, dengan penuh hormat dan tanggung jawab.

Menurutnya, untuk banyak hal, baik-buruknya perkembangan sebuah negeri sesungguhnya ditentukan oleh “cara” media massa memotret apa yang terjadi di sekeliling kita. Sebuah peristiwa 1000 potret dengan sudut yang berbeda. Semuanya menghasilkan potret diri tentang “realitas yang ada”. Namun apa yang dipilih oleh media massa untuk diberitakan itulah yang kemudian di dengar, dibaca, ditonton, dan kemudian dimengerti sebagai “realitas yang nyata” di depan publik. Pilihan rekan-rekan media lah yang sesungguhnya menentukan realitas apa yang hendak ditonjolkan atau disingkirkan, dikabarkan secara lengkap atau sepenggal, ditulis secara terang atau samar-samar.

Hal itu dikatakan Menteri koordinator Bidang politik, Hukum dan Keamanan dalam sambutannya pada sidang paripurna prssni bertajuk “Peran Media Dalam Percaturan Politik Menyongsong Pemilu 2014” di Jakarta beberapa waktu lalu (27/02).
Joko Suyanto menaruh harapan yang sangat besar agar insan pers dan media massa, mulai dari jurnalis yang bekerja di lapangan dan pemimpin redaksi hingga pemilik khususnya PRSSNI, menyadari implikasi penting dari setiap pilihan sudut berita terhadap dinamika dan perkembangan yang terjadi di dalam masyarakat. Ia menaruh harapan yang besar pada setiap aktor media, untuk memikul tanggung jawab yang mulia dan istimewa itu.***(Robert)

PAD Bandar Lampung Meningkat

Wali Kota Badar Lampung Herman H.N mengklaim Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kota Bandar Lampung meningkat drastis. Semenjak kepemimpinannya PAD yang tadinya hanya 84 milyar rupiah, sekarang meningkat mencapai 376,5 milyar rupiah. Hal itu dikatakan Wali Kota Herman H.N kepada Info Prssni Lampung beberapa hari lalu di Bandar Lampung.

Bandar Lampung menurutnya sering menjadi percontohan provinsi lain di Indonesia dengan kemajuan yang begitu pesat di berbagai sektor. Hal ini ditunjukan dengan banyaknya kunjungan-kunjungan kerja dari baik dari kabupaten atau kota dari provinsi lain.

Wali Kota mengatakan, Pemerintah Kota Bandar Lampung melalui Peraturan Walikota Bandar Lampung, menambahkan Mata Pelajaran Pendidikan Ahlak pada jenjang pendidikan SD hingga SMA sederajat, sebagai motivator anak didik bangsa.

Dikatakan Herman HN, penambahan Mata Pelajaran Ahlak di sektor pendidikan tersebut merupakan yang pertama di Indonesia. Pelajaran ahlak, lanjut Walikota, dimaksudkan untuk memperbaiki moral bagi anak didik di Bandar lampung, agar mempunyai ahlak yang baik. Jika tidak dimulai dari sekarang, menurutnya, maka nilai-nilai moral akan semakin kacau.

Wali Kota mengharapkan, kepada masyarakat dan pihak swasta untuk terus membantu Pemkot Bandarlampung dalam pencapaian PAD, seperti pembayaran retribusi, PBB, dan lainnya.***(
Robert) 

Pembangunan Terminal Agrobisnis di Lampung Selatan

Terminal Agribisnis (TA) adalah suatu kompleks pelayanan pemasaran di dalam atau sekitar sentra produksi yang dikelola oleh suatu badan usaha atau badan pengelola yang melibatkan pelaku hulu dan hilir, serta lembaga terkait seperti poktan, perbankan, perusahaan, dan perguruan tinggi.

Gubernur Lampung, Drs, Sjachroedin Z.P., SH beberpa waktu lalu menjelaskan, pembangunan terminal Agrobisnis di Lampung Selatan bertujuan untuk mempermudah proses jual beli, khususnya bagi masyarakat Lampung. Dengan begitu, para petani dan pengusaha tidak perlu jauh-jauh menyebrangi selat sunda dalam menjual hasil bumi dan olahan yang mereka garap selama ini.

Sjachroedin berkomitment, akan terus mengembangkan terminal agrobisnis ini. Karena, terminal ini nantinya akan menjadi icon dalam persaingan ekonomi global.

Seperti diketahui, Lampung, yang merupakan jalur utama untuk masuk ke Pulau Sumatera, sudah tentu infrastruktur dan fasilitas perlu dibenahi. Apalagi, Lampung Selatan (Lamsel) ini adalah kabupaten yang sangat strategis dalam menjalankan roda perekonomian, khusus nya pertanian.

Lamsel merupakan daerah yang sangat strategis. Jika jembatan selat sunda nanti selesai dibangun, dapat dipastikan, Lamsel akan menjadi sorotan publik, dan menjadi incaran infestor serta para pengusaha yang akan mengembangkan bisnisnya. ***(
Robert)

Pemerintah Kota Bandar Lampung Semena-mena

Kemarin (15/04) puluhan massa dari berbagaimacan lembaga swadaya masyarakat (LSM) mengatasnamakan aliansi masyarakat Bandar Lampung melakukan aksi unjuk rasa di Tugu Adipura. Mereka menolak kenaikan Pajak Bumi Bangunan (PBB) yang ditetapkan Pemerintah Kota (Pemkot) Badar Lampung. 

Koordinator aksi, M. Kikih ketika dihubungi info prssni Lampung pagi tadi (16/04) mendesak Ketua DPRD Kota Bandar Lampung agar membuat panitia khusus (pansus) untuk iterpelasi kepada Pemkot Bandar Lampung.

Untuk diketahui, hak Interpelasi adalah hak DPR untuk meminta keterangan kepada pemerintah mengenai kebijakan pemerintah yang penting dan strategis serta berdampak luas pada kehidupan bermasyarakat dan bernegara.

M. Kikih menyayangkan Pemkot Bandar Lampung yang tidak melakukan sosialisasi kepada masyarakatnya terkait kenaikan PBB.

Setelah puas menyampaikan orasinya, puluhan massa merangsak dengan menggunakan angkutan kota menuju gedung DPRD Kota Bandar Lampung untuk menyampaikan tuntutannya disana. Unjuk rasa itu sedikit diwarnai kericuhan.***(Robert) 

Kelangkaan Premium di Bandar Lampung

Bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi jenis premium di sebagian besar SPBU di Bandar Lampung, pagi hingga jelang siang tadi (12/04) terpantau kosong. Hanya beberapa SPBU yang terpantau bahan bakar jenis premiumnya masih ada. Tak pelak, terjadi antrian kendaraan baik roda dua maupun empat hingga ratusan meter .

Berdasarakan pengakuan pengelola beberapa SPBU yang jenis bahan bakar premium kosong, siang tadi, mereka mengatkaan kekosongan ini diakibatkan kuota tidak mencukupi kebututhan dan terlambatnya pasokan dari pertamina.

Sementara itu pendengar, Wali Kota Bandar Lampung Herman HN, kepada Info Prssni kemarin (11/04) di Bandar Lampung menyarankan agar pemerintah pusat secepatnya segera mengambil keputusan, apakah hendak menaikan harga bbm subsidi atau tidak. Hal ini menurut Wali Kota penting agar ketersediaan BBM di daerah tercukupi, sehingga tidak terjadi kelangkaan seperti sekarang ini yang terjadi di kota yang ia pimpin.

Berdasarkan data yang dihimpun info prssni Lampung, harga bbm non subsidi alias pertamax mengalami penurunan, dari Rp 11.150 per liter menjadi Rp. 10.900 per liter.***( Robert)

Wali Kota Bandar Lampung Mengharapkan Warganya Bersabar Terkait Pembangunan Fly Over

Masyarakat Kota Bandar Lampung khususnya di titik-titik pembangunan jalan layang (fly over) mengeluhkan proses pembangunan jembatan yang sangat lama. Pengerjaan fly over di sejumlah titik menimbulkan kemacetan, ini sangat menggangu kenayamana masyarakat yang melintas.


Keluhan dari warga soal kemacetan yang ditimbulkan akibat pengerjaan fly over ini, ditanggapi Wali Kota Bandar Lampung Herman H.N. Kepada info prssni Lampung mantan Karo Keuangan Pemprov Lampung ini mengatakan agar warga bersabar. Herman memastikan akhir Mei 2013 pembangunan fly over di jalan Jl. Sultan Agung dan Jl. Antasari rampung pengerjaannya.


Berdasarkan pantauan info prssni Lampung akibat adanya pengerjaan fly over, akses Jl. Gajah Mada untuk sementara ditutup. Sehingga warga yang akan melintasi tempat tersebut dialihkan melalui jalan alternatif, yakni Jalan dr. Harun, Jalan Perintis Kemerdekaan, dan Jalan H. Said.***(Robert) 

500-600 Ruas Jalanan Di Bandar Lampung Sedang Dalam Proses Perbaikan

Wali Kota Bandar Lampung Herman H.N meminta masyarakat bersabar berkaitan pelebaran dan perbaikan sejumlah ruas jalan di Bandar Lampung. Semua pembangunan dan perbaikan jalan, menurutnya bertahap, karena terkendala dana.

Orang nomor satu di Bandar Lampung ini mengklaim ada 500-600 ruas jalanan yang sedang dalam proses perbaikan. Tahun 2014 Wali Kota berjanji akan menyelesaikan perbaikan-perbaikan sejumlah ruas jalan tersebut.

Herman memaparkan, tidak hanya jalan-jalan utama di Bandar Lampung yang menjadi fokus utama pelebarannya, melainkan juga jalan-jalan alternatif serta memperbaiki jalan berlubang. Tidak hanya itu, Herman juga berjanji akan mengaspal jalan tanah yang masih ada di Bandar Lampung.

Tujuan perbaikan infrasturkur ini menurut Wali Kota, agar warga Bandar Lampung nyaman dengan kondisi infrastruktur di kota yang ia pimpin. Sehingga meminimalisir angka kecelakaan di Bandar Lampung akibat kondisi jalan yang baruk, seperti jalan berlubang. Demikian hal itu dikatakan Wali Kota kepada info Prssn Lampung kemarin (09/04) di Bandar Lampung.***(Robert) 

Berikan Pelayanan Prima Pada Masyarakat

Gubernur Lampung Sjachroedin Zp mengajak kita semua PNS di lingkungan pemerintahan provinsi Lampung untuk sama-sama menananmkan dan memahami “arti dari sumpah janji PNS”, sehingga mampu memberikan pelayanan yang prima kepada masyarakat secara jujur, adil, merata, proporsional, dan lain-lain sebagaimana diatur dalam PP. Nomor 53 tahun 2010 tentang disiplin PNS.


Hal itu disampaikan Gubernur berkaitan dengan ada pemberitanan di media massa dengan adanya oknum PNS yang melakukan tindakan melanggar hukum, seperti: mengonsumsi dan menjadi Bandar Narkoba, melakukan tindakan kriminalitas, Asusila, Korupsi dan lain-lain. Tentunya, perbuatan seperti ini tidak pantas dilakukan, karena dapat merusak citra dan moral PNS.


Demikian dikatakan Gubernur Lampung dalam sambutan yang dibacakan Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Lampung Gatot Hudi Utomo , pada acara pengambilan sumpah/janji pegawai negeri sipil tahap I tahun 2013 di lingkungan pemerintah Provinsi Lampung siang tadi (04/04) pukul 14.00 di Balai Keratun Lantai III Kantor Gubernur Lampung.


Di era reformasi dan otonomi daerah, tugas di bidang pemerintahan dan pembangunan tidaklah ringan. Perubahan di berbagai sufrastruktur dan infrastruktur pemerintahan yang mengharuskan kita untuk terus-menerus menyesuaikan diri dengan kondisi yang baru tanpa kehilangan jati diri. Oleh karena itu, Gubernur mengajak PNS di lingkungan pemerintahan Provinsi Lampung agar terus mempelajari dan mendalami berbagai ketentuan/norma terkait dengan tugas dan fungsinya. Karena dengan cara itulah dapat meningkatkan pelayanan kepada masyarakat di satu sisi, dan di sisi lain membuat kita dapat bekerja secara efektif dan efisien.


Untuk diketahui pendengar, sebanyak 340 orang, telah diambil sumpah/janji PNS tahap I tahun 2013, dilingkungan Pemerintah Provinsi Lampung.***(Robert) 

Peserta Try Out PKS Lampung Barat Membludak

DPD PKS Lampung Barat mengadakan try out Ujian Nasional (UN)  Minggu 31 Maret 2013;. Kegiatan berlangsung di GSG Pemkab Lampung Barat, diikuti oleh hampir 1000
peserta dari berbagai SMA se-Lampung Barat.


Peserta sangat antusias dalam mengikuti try out  ini. Hal ini bisa dilihat dari kupon yang tersebar mencapai 735 buah. Walaupun belum semua sekolah mengirimkan siswanya dikarenakan jarak yang cukup jauh.

“Kegiatan ini sebagai bentuk tanda cinta PKS terhadap dunia pendidikan dan hubungan yang baik dengan pihak sekolah sehingga anak-anak bisa lulus seratus persen”, demikian diungkapkan Ketua DPD PKS Lampung Barat, H. Muhammad Iqbal, S.Sos.

Selain Try Out para siswa juga diberikan ceramah motivasi oleh Edi Supriyadi, S.Pd. sebagai Ketua Persatuan Pemuda dan Remaja Muslim Lampung Barat (P2RM Lambar) untuk membangkitkan semangat dan motivasi mereka agar lebih optimis dalam menghadapi Ujian Nasional  nantinya.

Sebagai penghargaan PKS memberikan trophy juara umum untuk peserta terbaik masing-masing jurusan se-Lampung Barat. Kemudian trophy dan sertifikat bagi rangking 1,2,3 masing-masing jurusan di  Lampung Barat. 

Selain itu peserta juga mendapatkan sertifikat dan hadiah menarik seperti: netbook, handphone, flashdisk, tas cantik, paket ujian nasional, dan berbagai hadiah menarik lainnya. Hadiah utama di dapatkan oleh siswi jurusan IPA SMAN Belalau atas
nama Erma Yuri dengan nomor Kupon 33303363.***(Duta Suhanda)

Lampung Barat target Tiga Besar Pada Porprov Lampung 2013

Kabupaten Lampung Barat menargetkan Tiga Besar pada acara Pekan Olahraga Propinsi (Porprov) Lampung tahun 2013 yang akan di gelar di Kabupaten Lampung Selatan Desember 2013 mendatang. Demikian disampaikan Devy Soekartono, Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia KONI Lampung Barat pada acara rapat koordinasi pada akhir Maret 2013 kemarin bertempat di Aula Pemkab Lampung Barat .

Dari 18 cabang olahraga yang akan di pertandingkan pada porprov ke VII tersebut, Lampung Barat hanya akan mengikuti 17 Cabang. Satu cabang yaitu road race Lampung Barat belum mengirim atlitnya karena baik atlet maupun kepengurusannya belum ada di Lampung Barat.***(Duta Suhanda)

PEMBUKAAN MUSRENBANGTAN TANAMAN PANGAN DAN HORTIKULTURA PROVINSI LAMPUNG

Provinsi Lampung sangat berkepentingan untuk terus mendorong peningkatan produksi, mutu dan daya saing produk pertanian tanaman pangan dan hortikultura. Sebagaimana diketahui bersama sumbangan sektor pertanian terhadap PDRB Lampung tahun 2012 sebesar 37,33% dan sumbangan subsektor tanaman pangan dan hortikultura terhadap PDRB sektor Pertanian adalah sebesar 47,47%, Dengan demikian membangun dan mengembangkan pertanian tanaman pangan dan hortikultura, merupakan sebuah keharusan bagi Provinsi Lampung.

Keberhasilan pembangunan tanaman pangan dan hortikultura akan berdampak langsung terhadap perekonomian sebagian besar masyarakat Lampung. Bila dilihat dari indikator tingkat pendapatan melalui Nilai Tukar Petani (NTP), pembangunan sektor pertanian Provinsi Lampung Tahun 2012, menunjukkan kinerja yang sangat baik. NTP tahun 2011 sebesar 121,48 % dan pada tahun 2012 meningkat 3,18 % menjadi 125,34 %.
Hal itu diungkapakan Wakil Gubernur Lampung M.S. Joko Umar Said, saat pembukaan Musyawarah Perencanaan Pembangunan Pertanian Tanaman Pangan dan Holtikultura (Musrenbangtan TPH), di Hotel Arinas Bandar Lampung, Kamis 28 Maret 2013.

Sebagai informasi pendengar, produksi padi Lampung, dari tahun 2009 sampai dengan tahun 2012 cukup baik dengan peningkatan rata-rata sebesar 4,88 % dari 2.673.844 ton GKG pada tahun 2009 menjadi 3.093.422 ton GKG pada tahun 2012 (ASEM BPS). 

Provinsi Lampung sebagai salah satu sentra produksi padi nasional, dengan potensi lahan sawah seluas 447.000 hektar, baru dapat mencapai luas panen padi ± 620.000 ha. Dengan demikian baru sekitar 200.000 hektar dari potensi lahan sawah yang dapat ditanami padi dua kali dalam setahun. Ini merupakan peluang kita semua untuk dapat lebih meningkatkan produksi padi ditahun mendatang dengan pengelolaan lahan dan air secara lebih baik.***(Robert)

Selasa, 16 April 2013

Tingkatkan Daya Dukung Infrastruktur di Lampung

Sebagaimana diketahui, pada tanggal 31 Desember 2015 akan menjadi titik awal perwujudan ASEAN Economic Community (AEC), yaitu sebuah perwujudan integrasi ekonomi di antara Negara anggota ASEAN. Pada saatnya akan terjadi kompetisi antar wilayah, antar bangsa dan untuk itu dibutuhkan kemampuan dan daya saing untuk beradaptasi dengan cepat terhadap perubahan.

Perubahan dalam aliran barang, aliran kapital, aliran investasi dan pergerakan tenaga kerja terampil mensyaratkan kesiapan sumberdaya manusia. Pilihannya apakah kita akan menjadi pasar besar atau pusat produksi yang ikut menentukan pasar.

Secara nasional perekonomian sumatera memberikan kontribusi sebesar 23,77 % dalam pembentukan Produk Domestik Bruto tahun 2012. Kontribusi tersebut didukung antara lain dari akumulasi produksi komoditas kelapa sawit, karet, gula serta mineral. 

Sumbangsih terhadap perekonomian nasional tersebut diperoleh dengan kondisi infrastruktur yang masih tertinggal dengan kondisi di Pulau Jawa seperti panjang jalan yang hanya 2,4% dari total luas daratan sementara di Pulau Jawa telah mencapai 4,3% serta masih terdapat 5 provinsi yang belum memiliki bandara internasional.

Gubernur Lampung Sjachroedin Z.P beberapa waktu lalu (20/03) di Bandar Lampung mengatakan, apabila daya dukung infrastuktur di Sumatera lebih ditingkatkan lagi, ditambah dengan peningkatan kapasitas dan kapabilitas SDM, maka orang nomor satu di Lampung ini yakin perekonomian Sumatera akan mampu memberikan kontribusi yang lebih besar, dan pada gilirannya akan meningkatkan pembangunan nasional dan kesejahteraan masyarakat secara keseluruhan.***(robert)

Herman HN Harap Dapat Restu PDI Perjuangan

Partai berlambang banteng moncong putih PDI Pejuangan, menjadi rebutan bakal calon (balon) Gubernur Lampung, salah satunya Herman HN yang saat ini menjabat sebagai Wali Kota Bandar Lampung. Herman HN mengaku sangat berharap menggunakan PDIP sebagai perahu politiknya untuk maju di Pilgub Lampung yang segera akan digelar.

Hal itu dikatakan Herman HN saat menjawap pertanyaan Info Prssni Lampung saat menghadiri pembukaan Rapat Koordinasi Gubernur (Rakorgub) se-Sumatra dan Rakor Masterplan Percepatan dan Perluasan Pembangunan Ekonomi Indonesia (MP3EI) beberapa hari lalu (20/03) di Novotel Bandar Lampung.

Herman membeberkan, dirinya belum menemui Ketua PDIP Megawati Sukarno Putri untuk kembali meminta restu. Dia sangat berharap banyak agar dapat maju mengikuti pertarungan memperebutkan kursi no satu di Lampung.

Herman menuturkan akan terus berusaha untuk mendapatkan perahu politiknya. Jika tak mendapatkan dari PDIP, dirinya bertekad akan mencari parpol politik lain untuk memuluskan jalannnya maju di Pilgub Lampung.

Seperti diketahu pendengar, setelah sukses memimpin Kota Bandar Lampung, Wali Kota Bandar Lampung memastikan maju pada pemilihan gubernur yang akan digelar pada Oktober 2013.***(Robert)

Hatta Rajasa : “Sumatra Menyumbang Sedikitnya 23,77% Pendapatan Nasional”


Mentri Koordinator Bidang Perekonomian Hatta Rajasa menyebutkan, Sumatra menyumbang sedikitnya 23,77% pendapatan nasional. Hal itu dikatakan Hatta Rajasa saat membuka Rapat Koordinasi Gubernur (Rakorgub) se-Sumatra dan Rakor Masterplan Percepatan dan Perluasan Pembangunan Ekonomi Indonesia (MP3EI) beberapa hari lalu (20/03) di Novotel Bandar Lampung.

Dia menjelaskan, percepatan pembangunan infrastruktur di Sumatra harus segera dilaksanakan mengingat kawasan itu menyumbang pendapatan nasional tertinggi  setelah Jawa.

Menurutnya, kontribusi penyumbang pendapatan nasional Pulau Jawa saat ini sekitar 50%, disusul Sumatra dengan 23,77%, dan sisanya kawasan lain di Pulau Kalimantan, dan kawasan timur lainnya.***(Robert) 

Indonesia Kekurangan Sarjana Tehnik

Menteri Pendidikan Kebudayaan (Mendikbud) Muhammad Nuh mengungkapkan jika Indonesia saat ini masih sangat kekurangan sarjana tehnik. Ia mengatakan, jika ingin menjadi negara maju pada 2030 mendatang Indonesia paling tidak membutuhkan 135 juta sarjana dimana 20 persen diantaranya merupakan sarjana tehnik. Hal itu dikatakan M NUh saat menghadiri Rapat Koordinasi Gubernur se-Sumatera dan Banten di Novotel Bandar Lampung Rabu 20 Maret lalu.

Menurut Mendikbud, untuk koridor I master plan percepatan pertumbuhan ekonomi Indonesia (MP3Ei) yakni wilayah sumatera membutuhkan paling tidak 15 ribu sarjana tehnik untuk mendukung industrialisasi serta pembangunan infrastruktur. Sementara ITS maupun ITB sebagai penghasil sarjana tehnik paling tidak masing masing hanya mampu menghasilkan 3.000 sarjana per tahun untuk kebutuhan nasional.***(robert)

Hatta Pastikan Pembangunan Jembatan Selat Sunda

Proyek Jembatan Selat Sunda (JSS) dipastikan segera terealisasi, dengan menggunakan dana pihak ketiga. Hal itu dikatakan Hatta Rajasa membuka Rapat Koordinasi Gubernur (Rakorgub) se-Sumatra dan Rakor Masterplan Percepatan dan Perluasan Pembangunan Ekonomi Indonesia (MP3EI) kemarin (20/03) di Hotel Novotel Bandar Lampung.

Hatta mengatakan, percepatan pembangunan infrastruktur koridor Sumatra harus 
segera dilaksakan terutama pembangunan jalan tol, jalan nasional, jalan kereta api, dan kegiatan pembangunan lainnya.
Menurut Mentri Koordinator Bidang Perekonomian ini, pada 2013 merupakan tahun harapan dan tantangan karena itu perlu kerja keras semua pihak sehingga pertumbuhan ekonomi masih di atas 6%.***(Robert)